Cara memilih kata kunci | Tirana Aduka
Custom Search

Saturday, June 23, 2012

Cara memilih kata kunci

Tips memilih kata yang tepat untuk judul postingan website atau blogspot dengan cara menggunakan bantuan “Google Keyword Tools”. 

Cara ini sering digunakan para blogger untuk mencari keyword atau kata kunci agar keyword yang ditentukan sering dicari orang banyak, besar kemungkinan dapat meningkatkan traffic blog mereka, ada dua cara yang biasa gunakan ,

1.  Google Keyword Tools (terkadang cara ini sudah cukup memadai)
2. Google Search Tools

Fasilitas Keyword Tools dari Google cukup membantu kita untuk memilih kata yang tepat yang bisa anda gunakan di judul postingan atau isi postingan.
Untuk Google Keyword Tools.
Google keyword tools/google adwords adalah suatu layanan dari google yang berfungsi untuk  kata kunci kita, kita boleh mengetahui apakah kata kunci kita baik atau tidak dari google adword ini.
Bagaimana caranya ?

Langkah pertama, untuk menggunakan google keyword tools ini adalah masuk dulu ke halaman google keyword tool/google adwords, alamatnya silahkan Anda klik link berikut ini : https://adwords.google.com/select/KeywordToolExternal.
Langkah kedua, isikan form Word or phrase (one per line) dengan kata kunci yang ingin anda cek, misal saya memilih kata kunci business online, jagan lupa pula klik pada bagian opsi lanjutan untuk memilih country dan language yang ingin anda survey.

keywords tools1 copy
setelah itu isi kode validasi lalu klik Telusuri ( Search ), maka hasilnya akan tampak seperti di bawah ini:
keywords tools2


Dari hasil search di atas dapat disimpulkan, kata kunci business online  cukup banyak dicari tiap bulannya mencapai 1.000.000 pencari, kemudian di localnya juga dicari 1.000.000 tiap bulannya. Mudah bukan mengecek bagus atau tidaknya kata kunci kita. Agar mempermudah kita untuk menentukan  hit yang tinggi untuk jenis keyword untuk postingan blog dan website. Kata kunci yang baik dan unik sangat disukai mesin pencari(google), jadi gunakan fasilitas google keyword tools ini semaksimal mungkin, dijamin blog atau website Anda akan disukai oleh mesin pencari ( khususnya search engine Google ), dan otomatis pengunjung pun semakin banyak.


Cara memilih kata kunci untuk judul postingan blok atau website dengan Google Search Tools
Teknis SEO untuk keywords dengan cara  memadukan Google Keyword Tools dan Google Search Tools untuk memilih kata (frase/keyword) akan digunakan pada judul postingan dan isi postingan. Agar dapat memperoleh kata yang populer di google yang dapat digunakan sebagai judul postingan website (blog) Anda.
Berikut ini adalah cara memilih kata kunci yang sangat sederhana sekali dengan memanfaatkan layanan gratis dari Google Search Tools.
Langkah pertama, untuk menggunakan Google Search Tools ini adalah masuk dulu ke halaman google search tool dari search engine google yang tidak asing lagi bagi kita, yaitu alamatnya seperti link berikut ini : Google Search Tools akan tampil seperti gambar dibawah ini :

 Langkah kedua  klik kata (frase /keyword) yang akan anda gunakan seperti contoh:“belajar bisnis online“  Lihat di status bar browser anda sebelah kiri bawah desktop(ada kata waiting.....) anda bersabar menunggu sebentar hingga kata "waiting...." berubah jadi "Done"
googlewaitingclient
Tampilan statusbar browser "Done"
donegoogle

 Google search akan muncul tampilan kotak dropdown berikut yang berisi 5 sampai dengan 10 besar query pencarian google. Terlihat bahwa kebanyakan pengguna search engine mengetik keyword "belajar bisnis online" sudah mencapai mencapai 17.200.000......jutaan orang sudah mencari kata kunci belajar bisnis online.
 googlesearch5query
Dengan keyword yang lain sesuai dengan search yang akan Anda jadikan keywords hit yang lebih tinggi lagi sebagai acuan Anda untuk mengoptimalkan surveys Anda, Seperti contoh keywords “bisnis online gratis” maka akan ditampilkan “bisnis online gratis” mempunyai nilai rata-rata pencarian oleh user sebesar 25.400.000.
 googlesearch5query

Bandingkan pemakaian kata kunci atau keyword “belajar bisnis online" dengan "bisnis online gratis", saya yakin anda lebih memilih bisnis online gratis, karena kata tersebut menurut hasil analisis google kata  bisnis online gratis lebih sering digunakan daripada kata belajar bisnis online.

Cara memilih Keyword ( kata kunci ) yang tepat untuk label blog atau website menggunakan Google Keyword Tools
Jika dilihat ada satu hal yang diabaikan dari para blogger dalam menjadikan website atau bloknya sebagai monetize blog. Mereka banyak terpaku pada bentuk blog atau CMS yang memang dibuat secara dinamis. Mereka banyak yang tidak menyadari bahwa keyword ( kata kunci ) yang akurat, smart, niche, SEO friendly  untuk tag/label blog /website sangat mempengaruhi dalam perolehan traffic yang super hit.
Kebanyakan para pembuat blok dan website  langsung mengetik judul blog, membuat postingan baru, kemudian menambah tag/label tanpa mempertimbangkan untuk memilih kata kunci atau memilih keyword yang akan dipasang di blog. Dengan salah satu trik seo on page, yaitu memilih keyword yang tepat atau memilih kata kunci yang tepat. Tips ini sangat mempengaruhi sekali untuk menjadikan blog Anda nantinya memiliki banyak pengunjung.
Mengapa google menyediakan “ google keyword tools “, apa kaitannya dengan         “ search engine optimization (seo) “ …… ?

Google keyword tools sebenarnya dibuat google untuk membantu advertiser google adsense melihat keyword tertarget (keyword yang sudah dikenali google), keyword ini ditentukan oleh google berdasarkan seringnya pengguna search engine google mengetikkan keyword tersebut. Di google keyword external tools juga terlihat keyword yang pengunjungnya sering mengklik iklan sehinga dengan melihat hasil dari google keyword tool maka advertiser tidak salah memilih keyword yang tepat atau memilih keyword yang populer untuk beriklan.
Sebagai blogger, manfaat yang bisa kita peroleh dari Google keyword tools adalah kita dapat mengumpulkan dan memilih keyword yang tepat atau populer di google search kemudian sekumpulan keyword tersebut dimasukan ke dalam postingan kita, jika menggunakan keyword tersebut di dalam postingan biasanya robot google cepat mengenali keyword yang terdapat di dalam blog maka diharapkan blog kita bisa cepat muncul di halaman pertama google.
Mengapa blogger menyediakan kotak judul,kotak teks editor,dan kotak label apakah hanya untuk mempercantik tampilan editor blog, menghindari kesalahan pembuat postingan lupa mengisi judul, dan label untuk apa lagi ini, apakah hanya sekedar embel-embel saja atau ada maksud lain,....???
Dari pengalaman pribadi jika memilih keyword dipasang di judul, kemudian menempatkan beberapa keyword (kata kunci) di dalam postingan dan diikuti dengan memilih beberapa keyword ditempatkan di tag / label, maka akan terasa ada perbedaan yaitu blog lebih cepat muncul di halaman pertama google search (dengan syarat persaingan keywordnya tidak ketat).
Ada beberapa hal yang berkaitan dengan cara memilih dan menembak keyword content(kata kunci) di blog, berikut ini tips keyword:
  1. Memilih keyword di Judul Blog
  2. Memilih keyword di badan (body) postingan (postingannya masih dalam bentuk draft, belum di publish)
  3. Memilih keyword di label.
Sebaiknya ketiga cara di atas anda lakukan saat membuat postingan di blog.
Dalam bahasan kali ini saya akan membahas tentang cara memilih keyword di label blog (jika di wordpress biasanya disebut tag),
Langkah Pertama,  untuk mencari keyword bisa Anda gunakan Google Keyword Toolseperti yang telah dijelaskan sebelumnya yaitu “ Cara memilih kata kunci untuk judul postingan blog atau website dengan Google Keyword Tools “  Atur region dan bahasa menjadi Indonesia
Dalam contoh ini kita akan memilih keyword tools, sama halnya dengan memilih judul postingan dengan menggunakan keywords tools by AdWords sebelumnya.
Contoh kita mencuba memilih kata kunci : cara sukses bisnis online
Akan terihat beberapa keyword yang berhubungan dengan kata kunci : cara sukses bisnis online
(Pilihlah keyword yang banyak diketik pengguna google. bisa dilihat di Global Monthly Search Volume atau jika ingin penghasilan dari google adsense nilai klik tinggi bisa cari yang Average CPC tinggi).
Anda bisa menggunakan keyword tersebut di dalam label blog anda
(sebagai catatan keyword yang anda pilih bisa berubah sewaktu-waktu tergantung pada keyword yang diketik pengguna google search).
Gadwords2011
 surveys dengan keyword yang lain sesuai dengan pilihan terbaik bagi Anda untuk menambah variasi keyword di dalam postingan blog Anda.

Langkah Kedua, Setelah mendapatkan keyword yang SEO friendly, maka selanjutnya masuk ke akaun blogger Anda membuat postingan masukkan keyword tersebut di dalam kotak label (label keyword). Yang perlu diingat panjang teks yang dimasukkan ke label maksimal 200 karakter, tiap keyword dipisah dengan tanda koma. sebaiknya pilih keyword utama (main keyword) saja , yaitu keyword yang ada di judul postingan dan badan postingan. 
labelblogger
Silahkan anda pilih dengan keyword yang lain yang Anda anggap SEO friendly , di dalam contoh ini saya menggunakan kata kunci : Cara sukses bisnis onlineRahasia sukses bisnis onlineTips sukses bisnis onlineSukses bisnis online, Semoga Anda sukses dalam Bisnis Online…..!!!!!


Keyword ( kata kunci ) Sebagai Strategy SEO

Strategy memilih Keywords ( kata kunci ) dengan teknis SEO onpage, sudah dijelaskan sebelumnya pada artikel ini bahwa SEO on page  adalah teknik mengoptimalkan website atau blog agar disukai oleh mesin pencari. Disebut onpage karena yang dioptimalkan adalah website itu sendiri, bukan dengan cara dari luar website seperti mencari backlink atau memasukkan artikel ke social bookmark. Mesin pencari akan mencari halaman-halaman yang paling cocok dengan istilah pencarian yang dimasukkan pengguna. Itu sebab, penting untuk membidik kata kunci yang dicari setidaknya lebih dari ribuan bahkan jutaan kali dalam sebulan. Jadi akan percuma untuk mengoptimalkan sebuah halaman yang mengandung kata kunci yang tidak atau sedikit dicari orang. Strategi menentukan keyword dalam SEO menjadi hal yang harus diperhitungkan dalam persaingan di dunia SEO
Berikut adalah 10  tips SEO onpage yang dapat Anda gunakan untuk memastikan bahwa mesin pencari memperhatikan website Anda untuk istilah pencarian tertentu.

1. Membeli nama domain yang sesuai dengan frase atau kata kunci yang Anda bidik.
Misalnya, jika kata kunci yang Anda bidik adalah ‘ Rahasia sukses Online Bisnis’ maka nama ideal domain Anda adalah carasuksesbisnisonline.com.atau tipssuksesbisnisonline.com, karena frase cara dan tips sering sekali dicari para user di Search Engine. Jika tidak bisa mendapatkan nama yang sama persis, coba gunakan tanda hubung atau menambahkan sebuah karakter yang misterius seperti angka x atau triple x = xxx, seperti :  x-suksesbisnisonline.com. atau xxx-bisnisonline.com. Anda bisa menambahkan kata awalan tetapi kata akhiran cenderung memiliki peringkat lebih baik di mesin pencari.  Usahakan nama domain yang dipilih mengandung keyword. Keyword untuk domain bisa primer maupun sekunder.
http://www.keyword.com/
http://www.keyword.blogspot.com/
http://www.keyword.wordpress.com/
http://www.keyword1.keyword2.com/

2. Fokus pada judul yang mengandung keyword yang buat para user penasaran
Jangan berfokus pada no.1 di google untuk keyword yang akan digunakan, tapi fokuslah pada kemudahan keyword dalam dipahami dan dimengerti oleh orang dan judul yang lebih memancing penasaran. Sehingga asalkan masih dalam halaman 1 google, berada dipuncak google bukanlah prioritas utama, masuk 5 besar pun tidak masalah asalkan keyword yang digunakan mudah dimengerti, dan dengan judul yang lebih memancing penasaran.

3. Pastikan kata kunci muncul dalam nama website dan dalam meta tag keyword.
Jika tidak tahu apa artinya ini, Anda perlu memastikan bahwa web developer Anda memahami tentang hal ini. Tag keyword mungkin tidak sepenting dulu tapi masih layak digunakan sebagai bagian dari strategi SEO onpage Anda.
4. Masukkan kata kunci ke dalam headings (judul dan sub judul artikel).
Jika Anda dapat menempatkan kata kunci ke dalam berbagai tingkatan heading seperti heading 1 (h1), heading 2 (2), dll, ini akan menarik perhatian mesin pencari. Idealnya, -tempatkan kata kunci setidaknya ke heading 1, heading 2 dan heading 3. Untuk penulisan artikel yang diposting. Jika anda terbiasa bekerja dengan Microsoft Office Word, dan memaksimalkan fitur yang ada, maka fungsi heading sangat memudahkan dalam pengelolaan artikel. Begitu juga dengan situs, susunan heading yang teratur disenangi search engine.
<H1>keyword</H1>
<H2>keyword</H2>
<H3>keyword</H3>
5. Buat kata kunci menonjol.
Buat kata kunci menonjol dengan membuatnya menjadi huruf tebal, huruf miring, atau garis bawah. Mesin pencari menganggap kata-kata dengan format khusus sebagai sesuatu yang penting. Untuk tittle jika tittle kata-katanya panjang, gunakan karakter pemisah dengan tanda “,” atau “-” atau “|” sebagai penggalan tiap kata, Contoh :…

<TITLE>keyword</TITLE>
<TITLE>keyword1,keyword2</TITLE> atau
<TITLE>keyword1,keyword2/keywor3</TITLE>
6. Jika Anda memiliki sebuah gambar pada halaman web, masukkan kata kunci ke dalam tag ‘alt’ .
Jika tidak memiliki gambar, Anda mungkin ingin menemukan gambar yang relevan untuk artikel Anda. Anda tidak hanya dapat menggunakannya untuk SEO onpage tetapi juga dapat menambah daya tarik artikel bagi pembaca. Ini sering terjadi dan banyak diabaikan, jika web berisi image, maka biasakan menambahkan keterangan ALT. Bagi pengguna WordPress, saat upload gambar, pada kolom alternate di isi dengan keyword yang menerangkan gambar.
<IMG src=”/…..”ALT=”keyword” >
7. Pilih Keywords yang spesifik
Jangan terpaku pada single words dalam mengoptimasikan keywords. Bahkan penelitian berdasarkan onestat.com mengatakan 33% merupakan kombinasi 2 kata, 26% untuk 3 kombinasi 3 kata, 21% untuk kombinasi 4 kata dan sisianya baru 1 kata. Hal itu bisa terjadi karena dengan 1 kata hasil yang akan dimunculkan sangat umum, sementara banyak pengguna search engine yang mencari hal-hal yang lebih khusus. Dan itu merupakan fakta dimana rata-rata pengguna search engine akan berubah keyword untuk mencari hal yang lebih spesifik.
8. Perhatikan Paragraf pada artikel postingan Anda
Pada paragrap pertama dari suatu artikel atau posting mengandung keyword. Khususnya 20-30 kata pertama pada awal-awal paragrap 1
<BODY><P>keyword></P>
Paragrap terakhir suatu artikel atau posting, pada 20-30 kata pertama usahakan mengandung keyword.
<P>keyword></P></BODY>
9. Perhatikan tentang LINK
Link, Tautan yang merujuk ke halaman lain, atau ketika membangun backlink (link building) usahakan mengandung keyword :
<A HREF=”http://www.namadomain.com/”>Keyword</A>
Teks Link ( Anchor ), Biasanya pada link yang dapat di klik :
<A HREF>keyword</A>
Link Tittle, Perhatikan link dari sub domain Anda  :                                                                  
<A HREF=”/www.namadomain.com/”TITLE=”keyword“></A>
10. Perhatikan tentang Nama file berdasarkan teknis  SEO.
Nama file ini meliputi: page, folder (kategori, tag), dan URL file. Usahakan file-file tersebut mengandung keyword website
keyword/keyword.html atau keyword.jpg
Anda harus menjalankan langkah demi langkah, selalu tetap teliti , sabar, perlahan tapi pasti dalam banyaknya persaingan teknis SEO yang semakin menjamur dan ingat untuk selalu bertanya kepada para interneter yang senior yang  terbukti keberhasilannya dalam menjalani teknis-teknis SEO, seperti halnya saya sampai sekarang ini selalu sering bertanya tentang strategy-strategy SEO yang Up to date kepada  mereka yang sudah menjadi Netpreneur  sejati.